Kota Bengkulu, Swara Bengkulu – Plt. Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah tunaikan shalat ‘id Idul Adha Bersama keluarga di masjid Jamik Simpang Pintu Batu Rabu (22/08/2018).

Selesai menunaikan ibadah shalat ‘Id Idul Adha plt. Gubernur Rohidin Mersyah bersama keluarga menuju Gedung Daerah Balai Raya Semarak Bengkulu dalam rangka Open House.

Menyangkut Idul Adha Rohidin Mersyah petik makna dari keluarga nabi Ibrahim As.“Tentu kita kan mengambil hikmah dan spirit dari perjalanan keluarga besar nabi Ibrahim As, beliau itu membangun keluarga itu atas pondasi ilmu bagaimana beliau mencari tauhid, tuhan itu apa zat itu siapa, Itu kan ilmu, baru dia bangun dengan konsep keyakinan sehingga kelola keluarga nabi Ibrahim ini menjadi manusia paling takwa dalam sebuah peradaban, Maka saya kira nilai-nilai spirit seperti itu yang harus kita ambil kita jadikan pelajaran terus semangat berkorbannya itu, untuk peningkatan kualitas diri maupun lingkungan sekitar,” himbau Rohidin.

Rohidin Mersyah juga harapkan ASN semangat dalam mengabdi terhadap Negara dan semangat untuk melayani masyarakat Bengkulu.“Kita memaknai ini sehingga Bengkulu, masyarakatnya bisa lebih  semangat kerjanya, kemudian semangat untuk mengabdi bagi Aparatul Sipil Negara di lingkungan pemerintahan dan semangat untuk melayani, kan itu yang harus di bangun,” tambah Rohidin.

Untuk di ketahui dalam acara Open House yang di gelar di Gedung daerah Balai Raya Semarak Provinsi Bengkuku tampak juga di hadiri oleh Sekda Provinsi Novian Andjusti, Pejabat Walikota Budiman Ismaun, bebarapa unsur pimpinan daerah yang ada di ruang lingkup Pemerintahan Provinsi Bengkulu serta tamu undangan lainnya.(Ameng /SB)