Bengkulu Tengah, Swara Bengkulu – Susunan pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Bengkulu Tengah kembali mengalami perubahan. Ini setelah Plh. Sekda Edy Hermansyah, M.Si, Ph.D, pada hari jumat (24/08/2018) sekitar pukul 14.00 WIB, kembali menggelar mutasi 19 pejabat eselon III.

Setelah pengambilan sumpah dan pelantikan yang digelar di kantor BKPSDM Benteng, Edy Hermansyah yang menyampaikan sambutan Bupati mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru dilantik agar dapat menjalankan tugas dengan baik.

Dia juga berharap kepada yang baru dilantik untuk tidak berlama – lama menyesuaikan diri di tempat tugas yang baru agar roda pemerintahan berjalan sebagaimana mestinya.

Mutasi kali ini adalah bentuk penyegaran dari pemerintahan Bengkulu Tengah sebagai kabupaten termuda di provinsi Bengkulu, agar pejabat yang baru dilantik disiplin dan menaati aturan yang berlaku dalam menjalankan tugas. (Saf)

Daftar mutasi dan tugas baru:

1. Tierbati, S.K.M. – Camat Pondok Kubang.

2. Dewi Anggraini, S.Pd., M.Si. – Sekretaris Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB.

3. Yenda Syufriani, S.H. M,Si. – Sekretaris Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan.

4. Lismawati, S.IP. – Camat Pondok Kelapa.

5. Lusi Komariah, S,Sos. – Kabid Perindustrian dan Koperasi UKM Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi UKM

6. Septedy Muktara, SE. – Kabid Perdagangan dalam Negeri pada Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi UKM.

7. Elpi Eriantoni, S.H – Kabid Perlindungan Konsumen dan Pengawasan Barang Beredar pada Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi UKM.

8. Dewi Sri Agustini, SH. – Kabid Pemberdayaan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin pada Dinas Sosial.

9. Azhari, M.Pd – Kabid Perlindungan Anak pada Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB.

10. Selvaningsi, SE. – Kabid Kebudayaan pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan.

11. Hamidah Apriani .R, S.Psi – Kabid Persandian dan Statistik pada Dinas Kominfo

12. Istiawan,ST – Kabid Penataan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup pada Dinas Lingkungan Hidup.

13. Robi Irawan, S.Sos.- Kabid Pembudayaan Olahraga pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga.

14. Anang Deri, S.Pd – Kabid. Pembinaan Pendidikan Dasar pada Dinas pendidikan Pemuda dan Olahraga.

15. Dihantoro, S.Sos – Sekretaris Kecamatan Karang Tinggi.

16. Ferri Irianto, S.Sos.- Sekretaris Kecamatan Pondok Kelapa.

17. Gadis Nosita, S.K.M., M.M – Kabid. Kesehatan Masyarakat dan Pelayanan Kesehatan pada Dinkes.

18. Iskandar, S.K.M., M.M – Kabid Pelayanan dan Sumber Daya Kesehatan pada Dinkes.

19. Dr. Hamdani, S.T., M.T – Pelaksana pada Badan Perecanaan, Penelitian dan Pengembangan. (Humas/Herlina/R17/SB)