
Curup, Swara Bengkulu – Setelah Dilakukan Upacara hari ulang tahun kota Curup ke 139 tahun 2019 yang digelar kemarin pagi, Hari ini Minggu pagi (16/06/2019) dalam rangkaian Hari Ulang Tahun Kota Curup ribuan peserta Pawai Adat dari berbagai OPD, Kecamatan, Desa, Mahasiswa, Pelajar dan semua elemen masyarakat antusias mengikuti rangkaian acara Pawai adat yang titik Star dimulai dari Jalan Protokol Air Rambai.

Pawai Adat ini dibuka dan dilepas oleh Afni Sardi, Assisten III Sekretariat Daerah Pemda Kabupaten Rejang Lebong dengan tujuan untuk memperkenalkan adat dan budaya serta memperkenalkan kesenian daerah yang ada di Rejang Lebong. Pelepasan Peserta Pawai Adat ini juga dilakukan oleh Plt. Kepala BKPSDM M. Andhy Afriyanto, SE yang juga diikuti berbagai atraksi kesenian dan penampilan dari peserta yang mengambil jalur dari jalan protokol memutar Bundaran Dwi Tunggal dan berakhir di Lapangan Dwi Tunggal.

Dalam kesempatan itu Afni Sardi Assisten III Sekretariat Daerah Pemkab Rejang Lebong menyampaikan dari Pawai adat adalah pesan pembangunan melalui budaya dan seni dan direncanakan kedepannya pembangunan akan disinergikan antara budaya dan pembangunan.

“Melalui kegiatan pawai adat ini kita akan menyampaikan pesan-pesan pembangunan yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Rejang Lebong sampai hari ini, banyak sekali program-program kegiatan Pemerintah yang sudah dilaksanakan dan hari ini akan ditampilkan dalam bentuk budaya dalam pawai adat” pungkasnya (R17/SB)