Bengkulu Utara, Swara Bengkulu – Musyawarah Daerah II Kesatuan Organisasi Serbaguna Gotong Royong ( KOSGORO 1957 )  Kabupaten Bengkulu Utara yang digelar di Hotel Raflesia Kota Arga Makmur (25/2/2020) menghantarkan Aliantor Harahap, SE, terpilih secara Aklamasi.

Musyawarah Daerah II Kesatuan Organisasi Sebaguna Gotong Royong (KOSGORO 1957) kali ini diikuti lebih kurang 50 peserta terdiri dari 2 peserta dari masing-masing kecamatan yang ada di Kabupaten Bengkulu Utara ditambah jajaran Dewan Pengurus KOSGORO 1957 Bengkulu Utara dan PDK Kosgoro 1957 Provinsi Bengkulu.

Sekretaris PDK Kosgoro 1957 Provinsi Bengkulu, Robert Alamsyah, SE yang hadir mewakili Ketua PDK Kosgoro 1957 Provinsi Bengkulu Agus Prihantono, SiS HM menyampaikan dalam sambutannya agar Kosgoro 1957 ini dapat menjadi organisasi yang bermanfaat bagi masyarakat khususnya di Kabupaten Bengkulu Utara dengan melaksanakan Program – Program Pengabdian, Kerakyatan dan Solidaritas.   

Sementara itu dalam sambutannya Aliantor Harahap yang merupakan mantan Ketua DPRD BU Periode 2014-2019 ini menyampaikan, terimakasih atas amanat dan kepercayaan kepadanya untuk memimpin KOSGORO 1957 Kabupaten Bengkulu Utara masa bhakti 2020-2025. Menurutnya, tanpa kerjasama yang baik dan kekompakan seluruh jajaran roda organisasi tak akan berjalan dengan maksimal, untuk itu dia mengharap ke depan semua jajaran tetap menjaga solidaritas dan kekompakan agar apa yang menjadi tujuan dasar organisasi dapat dicapai.

Terimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya untuk menakhodai Kosgoro 1957 Kabupaten Bengkulu Utara masa bhakti 2020-2025 ini, namun organisasi ini tidak akan berjalan dengan baik jika tanpa kerjasama dan dukungan dari semua pihak dan jajaran pengurus yang ada baik kabupaten maupun kecamatan, untuk itu mari kita bergandeng tangan untuk membesarkan KOSGORO 1957 di Kabupaten Bengkulu Utara ini,” tegas Aliantor.

Kepala Kantor Kesbangpol BU Suryadi. S.STP yang pada kesempatan Musda II KOSGORO 1957 Kabupaten Bengkulu Utara mewakili Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara diminta oleh Sekretaris PDK Kosgoro 1957 Provinsi Bengkulu yang seharusnya membuka Musda tersebut sebagai apresiasi kehadirannya untuk  membuka acara Musda II KOSGORO 1957 di Kabupaten Bengkulu Utara.

Dalam sambutannya mewakili Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara menyampaikan dengan Musda II KOSGORO 1957 Bengkulu Utara  diharapkan Kosgoro 1957 semakin maju dan tetap menjalin komunikasi terhadap pemerintah dalam rangka ikut berpartisipasi membangun bangsa dan negara yang Republik Indonesia.

“Dengan mengucap Bissmillahirrahman nirrahim, puji syukur kehadirar Allah SWT, Secara resmi Musda II KOSGORO 1957 Bengkulu Utara  ini dibuka dan diharapkan kedepan semakin  maju dan tentunya selalu menjalin komunikasi terhadap pemerintah dalam rangka ikut serta mengisi kemerdekaan dan pembangunan bangsa dan negara Republik Indonesia,” tandas Suryadi Kepala Kesbangpol Bengkulu utara (R17/Fahmi/SB)