Kades Bersama Tim Gugus Tugas penanganan covid 19 Desa Lebong Tambang saat bersiap melakukan penyemprotan disinfektan

Muara Aman,  Swara Bengkulu  – Menyusul diumumkannya hasil pemeriksaan seorang warga lebong terindikasi positif tertular Corona virus oleh rumah sakit daerah curup beberapa waktu lalu, Pemerintah desa Lebong Tambang, Kecamatan Lebong Utara mengambil langkah pencegahan penyebaran corona virus di seluruh desa, mengingat pasien yang diumumkan terinfeksi bekerja disatuan pendidikan yang terdapat di desa Lebong Tambang.

“ya kita memang melakukan penyemprotan cairan disinfektan ini adalah untuk mengantisipasi kemungkinan terjadi penyebaran corona virus di wilayah desa” kata kepala desa Lebong Tambang, Mispon kepada Swara Bengkulu, Minggu, (26/7/2020)

Mispon menambahkan “bahwa langkah antisipasi, penyemprotan cairan disinfektan ini atas inisiatif pemerintah desa, setelah kami berkoordinasi dengan tim gugus tugas penanganan covid kabupaten, maka hari ini, kami laksanakan penyemprotan”

“Penyemprotan cairan disinfektan ini dilakukan terhadap sekolah, balai desa, Mesjid tempat wisata lobang kacamata dan fasilitas umum lainnya, termasuk rumah-rumah warga, petugas penyemprotan merupakan tim gugus tugas penanganan covid 19 tingkat desa yang telah kami bentuk beberapa waktu yang lalu” kata Mispon menambahkan.

“Kegiatan penyemprotan disinfektan ini akan rutin dilaksanakan di desa, setidaknya sat bulan sekali guna mengantisipasi penyebaran virus” sambung Mispon.

Kepada seluruh warga desa Lebong Tambang, kepala desa menghimbau untuk menjaga kesehatan dan jika beraktifitas  perlu memperhatikan protokol kesehatan dengan selalu mencuci tangan, menggunakan masker agar penyebaran virus dapat kita tekan, demikian Mispon mengakhiri. (A.one/SB)