Argamakmur, Swara Bengkulu – Dukungan masyarakat kepada pasangan Rohidin Mersyah -Rosjonsyah untuk melanjutkan pembangunan Provinsi Bengkulu semakin hari, Semakin menguat.Hal tersebut dibuktikan dengan deklarasi Gerakan Masyarakat Rejang (GEMAR) bengkulu utara sebagai tim pemenangan Rohidin – Rosjonsyah,dalam Pemilihan gubernur dan wakil gubernur bengkulu tahun 2020 di Sawah Resto Kota Argamakmur, Sabtu 1 Oktober 2020.
Pantauan media ini, Deklarasi di ikuti 40 orang perwakilan pengurus 19 Kecamatan Se-Bengkulu Utara.
Dikatakan oleh Ketua GEMAR, Suheri Kasmodi,Momentum deklarasi tersebut berangkat dari kepedulian dan keyakinan bersama bahwa kepemimpinan bengkulu ke depan harus berada di tangan yang tepat.
“Kami orang rejang secara swadaya,Berkomitmen dengan seluruh sumber daya yang ada.Akan bersatu padu membantu pak Rohidin dan pak Rosjonsyah berjuang memenangkan Pilkada yang akan digelar 9 Desember ini,Sebab bagi kami.hanya putera pribumi bengkulu lah yang paham situasi kondisi dan persoalan bumi raflesia ini, “Ujar Suheri.
Ia menambahkan,Proses dukungan pihaknya pada pasangan calon rohidin-rosjonsyah bukanlah tindakan yang latah kasuistis,Rekam jejak kedua pasangan calon tersebut merupakan dasar mereka mengambil keputusan.
“Pak Rohidin orang baik, beliau terkenal dekat dengan semua elemen masyarakat,Serta masih banyak mega program mengakar beliau yang harus dilanjutkan.Terutama program yang berkaitan dengan membuka akses bengkulu.Kami yakin di tangan pak rohidin dan pak Rosjonsyah, Provinsi Bengkulu yang berkemajuan bukanlah isapan jempol belaka.Semua terukur,Bisa dibuktikan. Pak Rosjonsyah telah berhasil membawa Lebong sebagai kabupaten tujuan wisata dan lumbung padi terbesar di bengkulu. kita dukung beliau berdua untuk Bengkulu Maju,Sejahtera dan Hebat.”Imbuh Suheri
Sementara itu,Rohidin Mersyah dalam sambutannya,Menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan masyarakat rejang bengkulu utara padanya.
“Saya cukup terharu atas dukungannya, Yang telah secara swadaya, tergerak dari hati serta tanpa adanya imbal balik.Cuma hanya karena ingin Bengkulu ini lebih baik, Untuk itu mari kita bersama -sama berjuang untuk memenangkan Pilkada ini,”Ajak Rohidin.
Ditambahkan Rohidin,Selama kurang lebih 3 tahun kepemimpinannya.Provinsi bengkulu terus berupaya meratakan pembangunan dari segala sektor. memperbesar angka peningkatan perekonomian Provinsi Bengkulu, melalui komoditi-komoditi pertanian serta sektor industri.Melakukan pengembangan kelembagaan,Seperti Polda Bengkulu naik ke tipe A, Korem yang awalnya dipimpin Kolonel naik ke Bintang Satu, Bandara Fatmawati Soekarno dikembangkan menjadi Bandara Internasional, Danlanal berproses naik tipe dengan tahap awal pemrosesan pembangunan Pangkalan Angkatan Laut serta mendorong IAIN menjadi UIN. (R17/DN/SB)