Rejang Lebong, Swarabengkulu.com – Polres Rejang Lebong Polda Bengkulu kembali menyalurkan bantuan sosial dalam bentuk sembako, Senin (12/9/2022). Kali ini, sebanyak 100 paket sembako disalurkan kepada masyarakat terdampak penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM) ke 4 kelurahan di Kabupaten Rejang Lebong.
“Bantuan sosial dalam bentuk sembako ini bentuk kepeduilian Polri kepada masyarakat terdampak penyesuaian harga BMM,” kata Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan, S.I.K.
Adapun, 100 paket sembako dibagikan kepada masyarakat di Kelurahan Kepala Siring dengan jumlah 25 paket sembako sasaran masyarakat yang kurang mampu, kemudian kepada masyarakat di Kelurahan Pasar Baru dengan jumlah 25 paket sembako dengan sasaran tukang angkot yang kurang mampu, selanjutnya bagi masyarakat di Kelurahan Jalan Baru sejumlah 30 paket sembako dengan sasaran tukang becak ekonomi rendah, dan warga di Jalan Kartini sejumlah 20 paket sembako dengan sasaran tukang ojek kurang mampu.